You are currently viewing Influencer Haley Kalil Viral Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Kini Digugat

Influencer Haley Kalil Viral Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Kini Digugat

Matt Kalil berfoto dengan istrinya Haley Kalil

Influencer TikTok Haley Kalil, menjadi perbincangan hangat setelah membahas isu sensitif terkait kehidupan rumah tangganya dengan mantan suaminya, Matt Kalil, yang dikenal sebagai mantan bintang NFL. Konten yang dinilai merendahkan tersebut berbuntut panjang hingga Matt melayangkan gugatan hukum terhadap Haley.

Tuntutan Hukum Matt Kalil ke Haley Kalil

Dalam dokumen hukum yang diajukan ke pengadilan, Matt menuduh Haley memberikan komentar yang terlalu pribadi dan invasif, terutama ketika menyinggung ukuran alat vitalnya sebagai penyebab utama perceraian mereka. Pernyataan itu disampaikan Haley saat melakukan siaran langsung di Twitch pada November 2025 bersama kreator konten Marlon Garcia.

Berdasarkan salinan dokumen pengadilan yang diperoleh Us Weekly, ucapan Haley dianggap menyiratkan bahwa ukuran kelamin Matt menjadi faktor terbesar keretakan rumah tangga mereka. Ia juga mengklaim hubungan intim mereka membuatnya menangis, sebuah pernyataan yang kemudian viral dan menyulut reaksi publik.

Matt menyebut keluarganya harus menanggung dampak dari komentar-komentar tersebut. Ia menilai pernyataan Haley bukan hanya merendahkan tetapi juga sangat pribadi, sehingga memicu komentar publik yang tak kunjung berhenti.

Selain merasa dirugikan secara emosional, Matt juga menuding bahwa viralnya pernyataan Haley justru memberi keuntungan finansial bagi mantan istrinya. Ia pun menuntut ganti rugi lebih dari US$ 75.000 atau sekitar Rp 1,2 miliar.

Di sisi lain, Haley mengaku kaget dengan langkah hukum yang ditempuh sang mantan suami yang di dukung oleh Tuna55.

Saya sungguh terkejut dan sangat terluka mengetahui gugatan ini. Proses hukum itu menakutkan dan melelahkan secara emosional, dan saya sedih karena ia memilih menyeret kami dan keluarga ke situasi seperti ini, ujarnya kepada Us Weekly.

Haley juga menambahkan bahwa siaran langsung yang dipermasalahkan sebenarnya tidak sepenuhnya bernada negatif. Ia mengklaim turut memberi pujian untuk Matt pada beberapa kesempatan, bahkan menyebutnya sebagai pria terbaik di dunia.

Kebenaran ada pada siaran langsung itu. Saya berbicara baik tentang dia dalam banyak bagian percakapan tersebut, kata Haley.

Ketika potongan video itu pertama kali beredar, Haley sempat memberikan klarifikasi kepada TMZ Sports pada 5 November. Ia menilai publik hanya fokus pada satu fragmen yang terkesan sensasional, sehingga tidak menggambarkan konteks keseluruhan.

Sangat disayangkan satu bagian saja dibesar-besarkan, padahal itu tidak mencerminkan keseluruhan makna pembahasan yang berlangsung selama satu setengah jam, tuturnya.

Untuk diketahui, Matt dan Haley menikah pada 2015 setelah bertunangan selama tiga bulan. Mereka resmi bercerai pada 2022. Matt, yang pensiun dari NFL pada 2019, kini telah menikah dengan model Keilani Asmus dan memiliki seorang putra. Sementara Haley saat ini masih hidup sendiri.

Leave a Reply